roda
dan kelengkapannya
Ban adalah bagian terpenting dari sebuah
kendaraan bermotor karena
ban satu-satunya bagian dari kendaraan bermotor yang mempunyai kontak
langsung dengan jalan. Walaupun merupakan faktor terpenting pada sebuah
kendaraan bermotor, namun banyak pemilik kendaraan yang sering
mengabaikannya, baik yang karena alasan ekonomi maupun keterbatasan ilmu
mengenai ban yang dimiliki pengendara.
Karena alasan tersebut diatas saya menulis sedikit untuk sharing kepada
pengendara lain agar dalam mengemudikan kendaraannya tahu batasan yang
dimiliki oleh ban yang digunakannya.
Sedikit Flashback, mungkin sudah banyak
orang tahu bahwa ban (dengan
bahan karet) yang sampai sekarang digunakan ditemukan oleh DUNLOP (John
Boyd Dunlop) pada tahun 1888. Perkembangan ban sampai saat ini
menyempurnakan hasil penemuan DUNLOP tersebut.